Untuk memudahkan menemukan artikel yang anda cari, silahkan gunakan Search Box berikut:

Sunday, September 6, 2009

Jelang Buka, Baru Kerja Ya!

Meski perut kian membesar, Anda merasa masih sanggup untuk berpuasa dan tetap beraktivitas? Tak apa Moms!

Untuk menghindari dehidrasi atau kelelahan, Anda (BuMil yang tidak bekerja di kantor) dapat menyiasati dengan merevisi jadwal kerja di rumah. Pindahkan pekerjaan rumah seperti menyapu, mengepel, menyetrika dan sebagainya ke sore hari atau lebih baik setelah berbuka. Â

Pemaparan dr Rusbandi Sarpini, SpKO dari RS Marinir Cilandak, Jakarta Selatan dan dr Trijatmo Rachimhadhi, SpOG dari Cinere Hospital, Depok berikut dapat menjawab keingintahuan Anda:

Saat Tepat Beraktivitas 'Berat'

Faktanya, cadangan energi selama menjalankan ibadah Ramadan yang berlangsung kurang lebih 12 jam masih mencukupi untuk melakukan aktivitas sehari-hari, asal tidak berlebihan. Hal yang sangat dikhawatirkan jika melakukan kegiatan yang berlebihan adalah menurunnya pasokan cairan tubuh alias dehidrasi.

Jika sedang tidak berpuasa, cairan yang hilang dari tubuh bisa langsung diganti. Namun jika sedang berpuasa, cairan tubuh yang kurang itu harus menunggu berbuka dulu. Akibatnya, tubuh akan kekurangan air dan ini mengganggu kerja fungsi organ tubuh yang lain.

Maka dari itu dianjurkan agar menjalankan aktivitas yang tidak terlalu banyak menggunakan tenaga. Kalaupun ingin melakukan aktivitas yang "berat-berat" seperti melakukan pekerjaan rumah tangga, berolahraga, sebaiknya lakukan menjelang waktu berbuka, kira-kira 1 - 2 jam sebelumnya.

Dengan cara itu, begitu tubuh mengeluarkan keringat, kita bisa langsung menggantikannya pada saat berbuka. Bisa juga pekerjaan rumah atau olahraga dilakukan sesudah berbuka, tetapi sebaiknya 2 - 3 jam setelah perut diisi makanan.

Rangsang Hormon Antiinsulin

Perlu diingat, tetaplah beraktivitas! Karena hal tersebut untuk merangsang keluarnya hormon antiinsulin yang berfungsi melepaskan gula darah. Kalau Anda bermalas-malasan selagi berpuasa atau terlalu banyak tidur, maka tubuh Anda makin kurang energi alias tak bertenaga. Itu semua karena kadar gula dibiarkan menurun secara drastis. Tentu Anda tak ingin begitu kan, Moms? Â

Tip Agar Tak Mudah Lelah

Nah, agar Moms tak cepat lelah saat bekerja padahal sedang berpuasa, aturlah sikap tubuh Moms dengan baik. Bagaimana caranya? Simak tip berikut! Â

Sikap Duduk (dapat dipraktikkan saat menyetrika)

1. Duduk dengan punggung tegak, paha sejajar dengan lantai dan telapak kaki menempel pada lantai.
2. Bila kursi Anda terlalu tinggi dan tidak dapat diubah, beri ganjalan pada kaki -misalnya kursi kecil - agar peredaran darah tetap lancar. Ganjal belakang punggung Anda dengan bantal empuk.
3. Hindari duduk dengan menyilangkan kaki.
4. Bila Anda harus duduk lama di depan meja untuk menyelesaikan suatu pekerjaan, sisihkan waktu beberapa menit untuk melakukan peregangan. Lakukan paling sedikit setiap jam. Caranya, angkat kedua lengan sejajar dengan pundak, kemudian tarik ke depan sejauh mungkin. Putar tubuh ke kanan atau ke kiri sepert menggeliat.

Sikap Berdiri (dapat dipraktikkan saat menyapu atau mengepel)

1. Bagi Anda yang harus bekerja dengan berdiri cukup lama, biasakan berdiri dengan tegak (kedua kaki sedikit meregang), bahu tetap lemas, dada diangkat dan bokong ditarik sambil menahan perut.
2. Agar tidak cepat lelah ketika berdiri, angkat salah satu kaki dan letakkan di atas penyangga kaki setinggi 10 - 15 cm, lakukan cara ini secara bergantian dengan kaki yang lain.
3. Bila mungkin, hentikan sejenak pekerjaan Anda, lalu tempelkan tubuh bagian belakang pada tembok dengan tubuh tegak lurus (kaki diregangkan). Turunkan tubuh secara perlahan dengan menekuk kaki sampai terasa adanya tarikan di otot paha (jangan sampai terasa sakit).
4. Sempatkan beristirahat duduk dengan kaki lurus ke depan dan lakukan peregangan di kaki dan pergelangan kaki.
5. Bila merasa pusing akibat terlalu lama berdiri (Anda mengalami penurunan tekanan darah), segera cari tempat yang nyaman untuk duduk.

Sikap Lain

1. Ketika mengangkat barang yang agak berat, lakukan dengan hati-hati. Bawalah benda-benda tersebut dengan cara memeluk, bukan menjinjing dengan sebelah tangan. Bila memungkinan, bawa benda-benda yang Anda butuhkan dengan tas ransel atau backpack.
2. Ketika mengambil sesuatu di lantai, lakukan dengan berjongkok bukan dengan membungkuk. Kemudian ketika berdiri, pertahankan agar punggung Anda tetap tegak.


Sumber: www.lifestyle.okezone.com

No comments:

Post a Comment